Inilah Manfaat Bagus Minyak Jarak untuk Kesehatan Wajah
Inilah Manfaat Bagus Minyak Jarak untuk Kesehatan Wajah – Siapa sih yang tidak ingin untuk memiliki kulit wajah yang sehat dan juga terawat? semua orang tentu ingin memilikinya. Namun akan ada banyak perawatan yang di butuhkan untuk bisa dengan mudah mendapatkannya.
Minyak jarak berasal dari tanaman jarak kepyar atau Ricinus communis L, salah satu tumbuhan liar yang memiliki kandungan minyak nabati secara melimpah. Jadi cocok banget digunakan untuk perawatan kulit, karena aman bila kamu gunakan secara sewajarnya.
Jadi, apa saja manfaat minyak jarak bagi kulit wajah, ya? Simak ulasan ini yang akan mengulas 5 manfaat minyak jarak bagi wajah, yuk!
1. Bisa membantu untuk melembabkan kulit wajah
Salah satu manfaat yang diberikan oleh minyak jarak yaitu bisa membantu kulit wajah kamu terasa lembab. Sebab, terdapat kandungan asam risinoleat yang berada dalam minyak jarak, sehingga bisa menghidrasi kulit serta mempertahankan kadar air dalam benefits oils kulit kamu.
Jika kulit kamu lembab, maka kulit akan terlihat awet muda, bersinar, dan terlihat sehat. Kamu bisa rajin menggunakan minyak jarak ke wajah yang tergolong aman, lho.
Tetapi, mungkin tekstur dari minyak jarak akan terasa lengket. Kamu bisa tambahkan minyak zaitun agar tidak terlalu lengket di kulit wajah. Gunakan minyak jarak sewajarnya saja ya, guys.
2. Mengatasi jerawat yang timbul di wajah kamu
Timbulnya jerawat sering membuat kamu tidak percaya diri dan mengganggu pemandangan. Tetapi, timbulnya jerawat sangat wajar dan manusiawi, kok. Kamu hanya perlu melakukan perawatan untuk menghilangkan jerawat yang ada di wajah, salah satunya menggunakan minyak jarak.
Minyak jarak memiliki sifat antimikroba dan anti inflamasi yang dapat membantu kamu untuk merawat kulit yang ada jerawatnya. Selain itu, asam risinoleat bisa membantu dalam menghambat pertumbuhan bakteri yang dapat menjadi penyebab timbulnya jerawat.
3. Bisa digunakan untuk mencegah keriput
Seiring bertambahnya usia, salah satu kekhawatiran kita yaitu timbulnya keriput di wajah. Hmm, pasti banyak deh di antara kita yang rela mengeluarkan sejumlah uang untuk mencegah timbulnya keriput. Padahal, kamu bisa atasi masalah keriput dengan minyak jarak.
Diketahui salah satu manfaat minyak jarak ini bisa mencegah keriput. Sebab, minyak jarak memiliki kandungan antioksidan yang bisa melawan radikal bebas dalam tubuh.
Jika terdapat radikal bebas, maka kamu akan merasakan proses penuaan lebih cepat yang menyebabkan timbulnya keriput lebih cepat juga. Nah, kamu bisa mulai menggunakan minyak jarak untuk memperlambat proses penuaan, sehingga keriput tidak cepat muncul di wajahmu.
4. Cocok untuk kamu yang punya kulit sensitif
Merawat kulit sensitif perlu hati-hati dan tidak boleh asal memilih produk atau metode perawatan kulit. Namun, bagi kamu pemilik kulit sensitif dan ingin merawat kulit dengan bahan alami, maka minyak jarak bisa menjadi jawaban yang tepat.
Diketahui minyak jarak memiliki skor komedonik yang rendah, sehingga tidak membuat kulit mengalami penyumbatan pori-pori dan bisa membantu wajah untuk mengurangi risiko timbulnya komedo.
Nah, jadi bisa dikatakan minyak jarak cocok untuk kulit sensitif sebagai alternatif perawatan kulit wajah yang alami.
5. Bisa mengurangi bengkak di wajah kamu
Apakah kamu sering mengalami wajah bengkak setelah bangun tidur? Biasanya pembengkakan pada wajah diakibatkan oleh beberapa penyebab, seperti kamu terlalu banyak mengonsumsi makanan dengan kandungan garam yang tinggi atau minum alkohol di malam sebelumnya.
Nah, kamu bisa atasi wajah bengkak tersebut dengan menggunakan minyak jarak sebagai bahan alami. Minyak jarak memiliki sifat anti inflamasi, sehingga bisa mengurangi pembengkakan.